Beranda

Langsung ke konten utama

Masjid Fathullah UIN, Ciputat; All Time Favorite untuk Berburu Takjil

Ciputat adalah salah satu kecamatan di Tangerang Selatan. Di salah satu titik ramainya, berdiri kampus UIN Jakarta dan Institut Ilmu Al-Qur`an (IIQ) Jakarta. Spot dimana mahasiswa berlalu lalang, dan padatnya lalu lintas. Dan seperti biasa, kawasan sekolah selalu ramai, entah fotokopian, atau kulineran.

Salah satu kawasan terbaik untuk merasakan kuliner murah meriah harga mahasiswa, adalah di samping Masjid Fathullah. Kamu akan menemukan banyak pedagang kaki lima dan jajanan dengan berbagai macam. 
Mulai dari makanan ringan seperti thai tea, bacil, seblak, pentol, buah-buahan, cappucino cincau, telur gulung. Hingga makanan berat macam ayam goreng dan bakar, nasi goreng, soto dan banyak lagi. Cucok buat persediaan buka puasa, kan? :D

Doc. Pribadi @zeytanzil

Alright, yuk kita bedah mereka.
Selama merantau disana, thai tea rasa greentea selalu jadi favorit. Bukan sembarang greentea, tapi merek yang dijual sama abang-abang disini. Pokoknya ini aja hahaha.

Thai teanya sangat terasa, susunya pas, dan greentea nya nyegerin. Perpaduan yang mematikan dan cocok diminum kalau lagi panas-panasnya. Selain greentea adapula rasa taro, pisang, dan Thai tea ori. Segelas dengan ukuran medium dibanderol dengan harga 6000, dan yang besar 10 ribu. Yang menurutku seperti slank Indomie, "satu kurang dua kebanyakan." 
Hahaha..

Lalu ada makanan ringan yang mirip-mirip. Mailop favorito seblak, sama bacil.

Waah..nulis ini aja aku jadi ngiler, kebayang sama kuah pedes nan endeus nya. Seblak 'Fathullah' ini memang tiada tara enaknya :D

Terdiri dari kerupuk basah dan kwetiaw, seblak abang-abang ini dimasak menggunakan racikan bumbu merah beserta tambahan bumbu penyedap. Kamu bisa request topping tambahan; telur, sosis, bakso, ataupun ceker ayam. Dan bisa tentuin level pedes juga. 

Sedangkan bacil, rasanya satu dua sama seblak, hanya saja macam isiannya lebih bervariasi. Ada kwetiaw, cilok, dan siomay kering. Kalau kamu ingin lebih banyak varian tekstur, bacil ini wajib dicoba!
Semua ini bisa kamu dapatkan di range harga 7000-15.000

Selain duo favorite diatas, masih ada pentol yang enyak sekali. Ukurannya besar, dan tambah nikmat dengan lumuran saos sambal. Nah, kalo kamu beli seblak, sekalian tuh mampir sini, tempatnya pas di samping gerobak seblak. 

Ada cappucino cincau yang murah meriah, dan bapaknya ramah. Harganya dipukul rata di angka 5000-6000 an, untuk segelas es yang bisa kamu pilih rasanya (good day, pop ice, chocolatos dll), sesendok cincau, chococips dan parutan keju. 

Kalau untuk makanan berat, no problem.
Kawasan ini juga punya solusinya! :D

Cari ayam lalapan murah nan sederhana dan varian lainnya, ada DPR yang siap sedia buat kamu. Warung asri, Di Bawah Pohon Rindang ini punya menu-menu endeus tapi ga nguras kantong. Varian masakan ayam dan nasi goreng, makanan ringan seperti mendoan, serta minuman hangat dan dingin, tersedia di DPR. Kamu bakal makin dimanjakan sama wifi dan televisi berukuran sedang. Cocok buat kamu yang lagi pengen makan murah dan tempat yang sederhana.

Nah, kalau mau menu yang lebih western, geser sedikit dari DPR, ada kafe Oishi. Bernuansa monokrom dan kursi kayu yang dipoles halus, oishi menawarkan berbagai macam rasa makanan. Masih ada lauk sejuta umat, ayam-ayaman (:D), nasi barbeque dan teriyaki, smoothie bowl,  roti bakar, friench fries, mendoan, dan minuman menyegarkan seperti mojito (pake soda) dan ice coffee. Menu favoritku disini adalah roti bakar nutella nya yang nyoklat dan krius banget. 

Untuk range harganya, bisa kalian cek di Gojek atau Grab. Yap, kamu pun bisa online order di Oishi ini :D (DPR juga bisa)

Kuliner ada, beribadah pun tanpa kendala!
Sebelum perut kenyang, jangan lupa menghadap kiblat dulu di Fathullah yha :D


Komentar